Film Pendek Pesan Buat Para Penerobos Lintasan Kereta Api – Berawal dari keisengan saya saat menunggu buka puasa di belakang rumah pada bulan puasa kemaren, iseng-iseng membuat video singkat… Eh ternyata setelah dibuat nih video jika dirangkai dan diedit dengan beberapa bumbu bisa menjadi sebuah film pendek yang merupakan pesan bagi para penerobos lintasan kereta api.
Entah sudah layak disebut film pendek atau belum tapi saya lebih suka menyebutnya ‘sebuah pesan’. Pesan untuk siapapun yang suka melanggar bahkan sering menerobos palang pintu lintasan kereta api baik yang ada penjaganya maupun yang otomatis. Apakah mereka sudah kehilangan kesadaran jika tindakannya itu bukan hanya membahayakan dirinya namun membahayakan pengendara lain dan juga penumpang kereta api serta kru yang bertugas.
Film Pendek Love Your Life
Apakah anda termasuk golongan pengendara yang suka menerobos lintasan kereta api ???
Semoga bukan ya… berikut ini film pendek yang saya beri judul Love Your Life
Silahkan memberikan komentar, saran dan kritik. Semua diterima dengan tangan terbuka karena saya memang masih memiliki banyak kekurangan dalam ilmu perfilman ini hehe.
Semoga film pendek ini berkenan untuk anda,
Film Pendek Love Your Life
Oh ya film pendek ini juga dibuat dengan budget 0 rupiah lho… tapi SAFETY tetap nomor 1
Haha,,, LOL, tapi jangan dipraktekkan secara langsung ya, soalnya itu semua melalui proses editing dulu kok… Jangan mencoba langsung apalagi tanpa sepengetahuan orang lain.
Cheers…!
suka ngeri kalau liat para penerobos ini di jakarta. Seakan mereka itu punya nyawa berlipat gitu :| padahal kalau kenapa – kenapa orang lain juga yang bakal direpotin. Semoga film pendek ini bisa mengingatkan kita semua ya :)
Wah dikunjungi oleh Catper… makasih suhu… kalau berkenan di share ke temen2 yah biar dpt pesannya… :D