Workshop Bersama Jean Claude Van Damme

Workshop Bersama  Jean Claude Van Damme – Salah satu hal yang berkesan selama kunjungan saya ke Australia adalah mendapat kesempatan untuk bertemu dan juga workshop bersama dengan salah satu aktor ternama Hollywood yaitu Jean Claude Van Damme ( JCVD / Van Damme ).  Bagi penggemar film era ‘80 dan ’90 tentunya tidak asing dengan aktor yang banyak bermain dalam film laga ini, sebut saja Street Fighter, The Quest, Hard Target, Bloodsport dan masih banyak lagi.  Walau saat itu popularitas Van Damme belum bisa disamakan dengan Arnold Schwarzenegger, Sylvester Stallone atau Bruce Willis namun tetap saja dia memiliki fans tersendiri yang jumlahnya juga tidak sedikit.

Workshop Bersama Jean Claude Van Damme

Sebetulnya sejak awal tidak ada pikiran bahkan bisa langsung bertatap muka dengan Van Damme, workshop ini diprakarsai oleh Colin Handley selaku principal dari Stunt Academy yang dulunya juga pernah bekerjasama dengannya.  Awalnya, workshop akan diselenggarakan di areal Stunt Academy bahkan pihak dari sekolah sudah mempersiapkan segala keperluan namun berhubung cuaca kurang bersahabat dan ada perubahan jadwal dari tim Van Damme akhirnya workshop dipindah ke hotel Marriot, Gold Coast.  Saya melihat Colin cukup tegang mengatasi situasi seperti ini, dia memang sempat curhat betapa stress untuk mengurus event kali ini sebab melibatkan seorang megabintang.  Semua peserta workshop yang berjumlah kurang lebih ada 40 orang akhirnya bergegas menuju lokasi dengan menggunakan kendaraan masing-masing, saya nebeng deh sama pak Colin menggunakan mobil Stunt Academy.

Perjalanan dari sekolah ke lokasi workshop memakan waktu 45 menit dengan ditemani hujan gerimis sepanjang perjalanan.  Setibanya di hotel, semua peserta kumpul di lobby dan tidak menunggu lama kami menuju ke salah satu ballroom yang akan digunakan untuk workshop.  Kami diminta mengumpulkan tas terlebih dahulu dan tidak diperkenankan untuk membawa handphone / kamera.  Pihak dari Van Damme yang memberikan aturan ini dan akhirnya semua peserta menurut apa yang diminta, yah sebetulnya kesel juga sih tidak ada kesempatan untuk bisa foto bersama Van Damme tapi setidaknya kami memiliki group photo hehe.

Workshop Bersama Jean Claude Van Damme

Setelah 15 menit menunggu akhirnya yang ditunggu pun datang, ya… Jean Claude Van Damme memasuki ballroom ditemani oleh 2 orang asistennya.  Saya sempat tidak percaya melihat sosok yang datang adalah salah satu aktor Hollywood yang saya idolakan sejak kemunculannya di film Hard Target pada tahun 1993 ( ini adalah film yang pertama kali saya tonton di bioskop ).  Mengapa tidak percaya ?  Karena jauh dari apa yang saya bayangkan, saya kira Van Damme sosok yang tinggi besar dan berotot seperti saat dia menjadi villain di The Expendables 2, ternyata posturnya lebih mirip orang Asia lho, bahkan pada saat ada kesempatan berjabat tangan,  tidak lebih tinggi dari saya hihi dan untuk badannya sedang tidak terlalu berotot.  Tapi untuk tendangannya, jangan ditanya deh… ternyata kualitas dan kecepatannya tidak hilang sama sekali.  Van Damme sempat memperagakan tendangannya yang nyaris tidak bisa ditebak arahnya dan tak terlihat ( asli lho ).  Sayang memang tidak diperkenankan mengambil gambar sama sekali, bahkan pada saat pertama kali dia memasuki ballroom langsung menegur salah satu official dari hotel yang mengambil gambar, dia bilang kalau foto maupun video hanya boleh menggunakan kamera dia dan kamera asistennya.  Namun selama workshop Van Damme menyalakan fitur LIVE VIDEO facebook yang tayang di halaman facebooknya.  Kemaren saya sempat mendapat email tentang pihak Van Damme yang menghapus video tersebut tapi ada beberapa peserta workshop yang sudah mendownloadnya, nanti akan saya upload ke Youtube.

Selama workshop yang berdurasi 2 – 3 jam itu, Van Damme memberikan banyak tips dan trick serta memberi kesempatan kepada peserta untuk tanya jawab.  Semua peserta sangat antusias mengikutinya, termasuk saya donk tentunya… kapan lagi bisa mendapat ilmu dari salah satu aktor favorit.  Van Damme memberikan beberapa tips tentang metode latihan yang baik, apa saja yang harus dilakukan dan harus dihindari.  Yang paling saya ingat adalah pesan Van Damme tentang mengenal kondisi badan sendiri dengan tidak memaksakan sesuatu yang memang tidak bisa diterima / dilakukan oleh tubuh kita.  Juga beberapa tips tentang kesempatan berkarir lebih jauh lagi di perfilman khususnya genre action mengingat hampir semua film yang dia bintangi adalah film dengan genre action.

Waktu sangatlah tidak terasa berjalan namun setidaknya walau workshop hanya sebentar tapi pengetahuan yang didapat oleh para peserta sangatlah berharga.  Oh ya tidak semua peserta adalah pekerja film baik berupa stunt / pendukungnya, ada juga warga biasa yang memang seorang penggemar Van Damme, bahkan ada seorang fans berat yang datang jauh-jauh dari Bogota, Colombia hanya untuk bertemu dan mengikuti workshop tersebut.  Ada hal unik yang saat workshop, berulangkali Van Damme melihat saya seolah-olah bertanya dalam hati ini orang mana ya wkwkw, soalnya semua peserta kan mayoritas warga Australia, berkulit putih dan kaukasian, lha ini ada orang item kecil, kurus, gondrong pula haha dibilang negro juga bukan wkwkw.  Ah sudahlah yang penting ada kesempatan untuk bertemu dengan seleb yang ramah ini dan juga tentunya mendapat ilmu yang bermanfaat untuk kedepannya nanti.

Workshop Bersama Jean Claude Van Damme

Workshop Bersama Jean Claude Van Damme

Harapan saya sih nanti suatu saat bertemu dengan sang Terminator yang belum tercapai hingga kini ( stop jangan ketawa ya, sudah cukup banyak kok yang menertawakan saya hehe… ).  Oh ya baca juga ya beberapa artikel seputar pengalaman saya saat belajar stunt di Australia dan juga pengalaman saat mengisi waktu luang disana.  Semua artikel bisa dilihat di kategori Stunt Story, Travel Story atau Catatan Harian.  Demikian pengalaman singkat dari saya saat workshop bersama Jean Claude Van Damme di sela-sela mengikuti program Australia Stunt Academy, semoga bisa menginspirasi anda yang sudah membaca sejak awal.

Belajar Dari Seorang Chelsea Islan
Review Film Arrival ( 2017 )
Please sharing if you like :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *